Bekerja Sama dengan Designer
by. desain rumah online
Berbagai cara dilakukan untuk mendapatkan rumah yang indah. Salah satunya dengan menggunakan jasa professional, seperti desainer interior yang dapat membantu untuk mewujudkan impian rumah indah sekaligus nyaman. Desainer ini akan membantu menerjemahkan ide yangada di kepala Anda ke dalam tata interior rumah.
Untuk mendapatkan seorang desainer handal tidaklah semudah menjentikkan jari. Referensi dari teman atau kerabat akan sangat berarti karena Anda dapat secara langsung mengetahui keterampilan, kelebihan, kekurangan dan bila desainer tersebut dapat dipercaya.
Anda dapat memilih beberapa kandidat dan melakukan wawancara kepada mereka. Tanyakanlah baik latar belakang pendidikan maupun pengalaman bekerjanya sebagai desainer interior. Semakin banyak klien yang pernah ditangani bisa menjadi bahan pertimbangan tertentu tentang kehandalannya.
Tak ada salahnya pula bila Anda mengajaknya berkeliling rumah sembari menanyakan konsep apa sekiranya tepat untuk diimplementasikan pada sebuah ruangan. Dari sini dapat diketahui bila Anda merasa cocok atau tidak dengan ide dan pemikirannya. Proses komunikasi yang terjadi pada tahap ini bisa menjadi factor penentu bagi Anda untuk memilih salah satu desainer. Pasalnya, dengan adanya konsep pemikiran yang sejalan akan mempermudah proses kerjasama Anda pada nantinya.
Ada baiknya pula bila Anda pun sudah tahu konsep yang diinginkan untuk sebuah ruangan. Toh, desainer itu akan memberikan saran baik untuk menambah, mengurangi atau mungkin mengganti konsep Anda. Setidaknya, baik Anda maupun desainer sudah memiliki bayangan mengenai tata rumah yang akan dikerjakan. Saat memilih, ingatlah bahwa kenyamanan Anda untuk bekerja sama dengannya merupakan hal yang harus dipertimbangkan.
Sebelum mulai bekerja, buatlah kontrak kerjasama yang jelas untuk memudahkan proses kerjasama. Pastikan segala hal tercantum dalam surat perjanjian tersebut, seperti masalah pembayaran, batas akhir pengerjaan proyek dan sebagainya. Ingatlah bahwa semakin jelas hak dan kewajiban masing-masing pihak, maka semakin lancarlah proses kerjasama itu berjalan.
Selama proses kerjasama berjalan, bangunlah kepercayaan dan tetap menjalin komunikasi yang terbuka dengan desainer Anda. Dengan begini, baik Anda maupun desainer pun akan merasa kepuasan yang sama bila pekerjaan telah selesai.
Sumber : Kompas
Friday, February 22, 2008
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Kata-kata Hikmah..!
Jelang Pemilu, Jangan Golput !
Di Pemilu 2009
No comments:
Post a Comment